Bima,Waro.id - Pemerintah Desa Waro Kecamatan Monta Salurkan BLT-DD Triwulan II untuk Bulan April s.d Juni Tahun Anggaran 2023, Pada Sabtu Pagi (24/07/203)
Bertempat di Kantor Desa Waro, Sebanyak 31 KPM Menerima BLT dari Dana Desa untuk 3 Bulan yakni sebesar Rp.900 per KPM.
Kades Waro, Muhammad Ali, SH.MM menjelaskan Penyaluran BLT ini bertujuan agar dana desa dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat desa, khususnya untuk membantu meningkatkan ekonomi masyarakat miskin ekstrem.
"Diharapkan melalui BLT Dana Desa Triwulan II ini dapat meningkatan Kesejahteraan masyarakat" ujar Kades Waro
Untuk itu, Kades Waro menjelaskan Realisasi Penyaluran Dana Desa kepada 31 KPM untuk Triwulan II yakni sebesar Rp.27.900.000,- Begitupun pada Triwulan I, sehingga Total Dana Desa yang telah disalurkan sebesar Rp.55.800.000,- bersumber dari DD (APBN).
Sementara itu, Kamaruddin,S.Pd selaku Tenaga Profesional Pendamping Lokal Desa Kementerian Desa PDTT RI Monta-Bima, menyampaikan harapan Menteri Desa, melalui Program Dana Desa.
Untuk itu, ia memaparkan agar bantuan dari Dana Desa tersebut dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya sesuai prioritas Penggunaan Dana Desa oleh Kementerian Desa dalam upaya percepatan penurunan angka kemiskinan Ekstrim di Desa Waro.
Hadir dalam kegiatan ini diantaranya, Jajaran Pemerintah Desa Waro serta 31 KPM BLT-Dana Desa Tahun Anggaran 2023 (red/SID Waro*)